Selasa, 19 November 2013

Tips menghindari penyakit mag

Sumber: artikel yang ditulis oleh Lia Marlia di koran PR yang di tempel di dinding tembok deket kaca  di ruang keluarga rumah saya (biar sering dibaca orang-orang pas lagi ngaca, secara hampir semua anggota keluarga gw punya penyakit mag)

Oia agar tidak salah kaprah dan tidak menjadi kesalahan umum yang dilakukan oleh banyak orang sehingga menjadi dianggap benar, sebelumnya saya ingin memberitahukan bahwa “mag” bukanlah nama penyakit tapi merupakan nama ilmiah atau bahasa kedokteran atau kata lainnya dari “lambung”, sedangkan kelainan yang menyebabkan lambung terasa perih yang bisa disebabkan oleh asam lambung meningkat merupakan “penyakit mag”. Berikut tipsnya:

1.       Pahami bahwa penyakit mag disebabkan oleh dua hal, yaitu stress dan gangguan lambung akibat pola makan yang buruk. Kita tidak dapat mencegah stress, tetapi kita bisa menjaga pola makan dengan baik.
2.       Supaya stress kita tidak menjadi distress atau stress yang merugikan, maka kita harus meningkatkan daya tahan kita terhadap stress. Caranya:
a.       Hidup normal (jaga pola makan, pola hidup, tidak berlebihan, buat prioritas, atur waktu dengan bijak)
b.      Hidup bersahaja (ikhlas, syukur, sabar, yakin dan berserah)
c.       Selalu hidup berguna baik bagi orang lain maupun untuk diri sendiri.  dan sebaliknya.
d.      Hindari perfeksionis
e.      Dekat dengan Tuhan
3.       Hindari makanan yang kemungkinan membuat  inflamasi / gangguan lambungnya besar,seperti :lemak,processing  food,karbohidrat buatan,kopi,soda,alcohol,bah citrus,dan makanan pedas.
4.       Kurangi mengonsumsi gorengan,perbanyak makananyang dikukus,direbus,atau dipanggang.
5.       Pastikan menu makanan dalam piring sekali makan terdiri atas: karbohidrat sekepal tangan, sayuran sepertiga isi piring, dan protein sepertiga isi piring.
6.       Perbanyak minum air putih atau air kelapa bila suka. Semakin banyak bilasan air dalam tubuh maka akan mengurangi gejala penyakit mag.
7.       Jangan anggap enteng penyakit mag. Penyakit mag yang kronis dan akut dapat membahayakan keselamatan hidup kita. Berobatlah secara tuntas ke dokter.

8.       Jangan ragu untuk menemui psikiater atau psikolog untuk mengonsultasikan masalah psikis anda, jika penyakit mag anda tidak kunjung sembuh.

Keep your health by your self.
Tangan kita pencegah penyakit ^_^




Tidak ada komentar:

Posting Komentar