Selasa, 19 November 2013

SINOPSIS BUKU: Tips menjadi Guru Inspiratif, Kreatif dan Inovatif

Judul                           : Tips menjadi Guru Inspiratif, Kreatif dan Inovatif


Penulis                         : Jamal Ma’mur Asmani
Penerbit                       : Diva Press, Jogjakarta
Tahun terbit                 : Cetakan X, Maret 2013
Jumlah Halaman          : 238 halaman

Dilatarbelakangi oleh penglaman penulis yang merupakan seorang guru juga sekaligus pernah menjadi murid dari guru-guru yang ideal dan inovatif serta mampu menyulut api idealisme, maka lahirlah sebuah buku yang mengulas tentang hakikat guru yang sesungguhnya, mulai dari kriteria guru, syarat guru, fungsi dan tugas guru, tanggung jawab guru, peran guru di tengah masyarakat, langkah menjadi guru ideal, professional dan kreatif, hingga kemandirian ekonomi serta problem administrasi guru.
Guru adalah aktor utama—disamping orang tua dan elemen lainnya—dalam menyukseskan pendidikan. Guru-guru yang ada haruslah mampu memosisikan diri sebagai guru yang ideal dan inovatif, mampu menyesuaikan diri dengan tuntutan zaman yang kian maju dan kompetitif, mempunyai kekuatan spiritual, intelektual, emosional dan sosial yang tinggi, serta kreatif melakukan terobosan dan pembaruan yang kontinu dan konsisten. Fungsi dan tugas guru adalah sebagai educator (pendidik), leader (pemimpin), fasilitator, motivator, administrator, evaluator. Berikut beberapa kriteria guru ideal:
1.    Orang yang mempunyai kompetensi tinggi dengan banyak membaca, menulis dan meneliti. Ia adalah figure yang senang dengan pengembangan diri terus menerus, tidak merasa cukup dengan apa yang dimiliki.
2.    Mempunyai moral yang baik, bisa menjadi teladan, dan member contoh perbuatan, tidaksekedar menyuruh dan berorasi.
3.    Mempunyai skills yang memadai  untuk berkompetisi dengan elemen bangsa yang laindan sebagai sumber inspirasi dan motivasi kepada anak didik.
4.    Mempunyai kreativitas dan inovasi tinggi dalam mengajar sehingga menarik dan memuaskan anak didik.
5.    Mempunyai tanggung jawab sosial dengan ikut berpartisipasi dalam menyelesaikan problem-problem sosial kemasyarakatan.

Guru ideal tidak lepas dari penilaian murid. Untuk itu guru ideal harus berusaha menghindarkan diri dari hal-hal yang dibenci murid, yaitu berpakaian kurang rapi, jarang masuk, pilih kasih (tidak adil), suka member PR tanpa mengoreksi, berkata kasar, suka menyuruh, menghukum semena-mena, cuek dalam dan luar kelas serta susah dimintai tolong. Berikut 10 langkah menjadi guru ideal dan inovatif :
1.        Menguasai materi palajaran secara mendalam
2.        Mempunyai wawasan luas
3.        Komunikatif
4.        Dialogis
5.        Menggabungkan teori dan praktik
6.        Bertahap
7.        Mempunyai variasi pendekatan, seperti micro teaching, club discussion, small groups dan student categories
8.        Tidak memalingkan materi pengajaran
9.        Tidak terlalu menekan dan memaksa
10.    Humoris tapi serius


Selain pemaparan yang jelas, dalam buku ini juga tak lupa disertai dengan beberapa contoh tokoh yang menginspirasi seperti Buya Hamka, doktor Quraisy Syihab, KH. Ahmad Fayumi Munji, KH. Sahal Mahfudh, KH. Asnawi Rahmat dan lain sebagainya. Untuk itu buku ini pantas dibaca bukan hanya oleh orang yang berprofesi sebagaai guru juga bagi orang yang bercita-cita menjadi guru yang inspiratif, kreatif dan inovatif demi meningkatkan kualitas pendidikan Indonesia. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar